Riyadh - Miliarder ternama yang juga Pangeran Arab Saudi,
Alwaleed bin Talal menyatakan dukungan pada pencabutan larangan
mengemudi bagi kaum wanita. Pangeran Alwaleed menyebut hak wanita untuk
mengemudi telah menjadi permintaan mendesak bagi publik.
"Hentikan perdebatan: Saatnya bagi wanita untuk mengemudi," ucap Pangeran Alwaleed via akun Twitter resminya, @Alwaleed_Talal, seperti dilansir AFP, Rabu (30/11/2016).
Sebagai anggota keluarga Kerajaan Saudi, Pangeran Alwaleed dikenal sebagai sosok yang tidak biasa karena cenderung terang-terangan kepada publik. Pangeran Alwaleed tidak memegang posisi politik, namun dia memimpin Kingdom Holding Co. dan memegang saham pada bank ternama Amerika Serikat (AS) Citigroup dan taman hiburan Euro Disney.
Pangeran Alwaleed yang seorang filantropi ini, juga dikenal sebagai pejuang hak-hak wanita di Saudi sejak lama. Saudi memberlakukan aturan ketat terhadap kaum wanita dan menjadi satu-satunya negara di dunia yang melarang wanita mengemudi.
"Hentikan perdebatan: Saatnya bagi wanita untuk mengemudi," ucap Pangeran Alwaleed via akun Twitter resminya, @Alwaleed_Talal, seperti dilansir AFP, Rabu (30/11/2016).
Sebagai anggota keluarga Kerajaan Saudi, Pangeran Alwaleed dikenal sebagai sosok yang tidak biasa karena cenderung terang-terangan kepada publik. Pangeran Alwaleed tidak memegang posisi politik, namun dia memimpin Kingdom Holding Co. dan memegang saham pada bank ternama Amerika Serikat (AS) Citigroup dan taman hiburan Euro Disney.
Pangeran Alwaleed yang seorang filantropi ini, juga dikenal sebagai pejuang hak-hak wanita di Saudi sejak lama. Saudi memberlakukan aturan ketat terhadap kaum wanita dan menjadi satu-satunya negara di dunia yang melarang wanita mengemudi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar