Jakarta, CNN Indonesia -- Keputusan Ryan Giggs mundur dari posisi asisten manajer Manchester United, tak lantas membuatnya dilupakan klub-klub di kompetisi Inggris.
Salah satu klub Liga Championship, Wigan Athletic mulai melirik legenda Manchester United tersebut.
The Latics--julukan Wigan--bahkan dikabarkan sudah memberikan penawaran kursi manajer kepada Giggs.
Seperti dikabarkan Daily Mail, sumber terdekat Giggs menyebutkan pada Rabu (26/10), mantan asisten Louis van Gaal itu bahkan terbuka dengan penawaran itu.
Wigan mulai mencari para kandidat pelatih setelah memecat manajer tim Gary Caldwell.
Pemecatan itu menyusul hasil buruk Wigan di kasta kedua Liga Inggris itu. Klub tersebut kini berada di urutan kedua dari bawah klasemen sementara dalam 14 kali laga yang mereka lakoni.
Sementara itu, Giggs kemungkinan akan memboyong mantan rekan setimnya Paul Scholes dan Nicky Butt jika dirinya melatih Wigan.
Giggs dianggap satu visi dengan Wigan yang mencari sosok manajer muda dan progresif di tim tersebut.
Ia diyakini bisa membawa ide-ide segar di skuat Wigan jika dirinya menangani klub tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar